bintangpena.com-Ponorogo- Enam tahun proses pembelajaran bukanlah waktu yang singkat. Tidak heran jika SDN 1 Mangkujayan Ponorogo, bangga telah sukses menghantarkan 86 siswanya lulus dan menggelar Purnawiyata Kelas VI di Gedung Sasana Praja, Kamis (30/5/2024). Kepala SDN 1 Mangkujayan Ponorogo, Igut Istrijah mengungkapkan rasa bangganya itu saat memberikan sambutan pada gelaran acara tersebut. “Kami sampaikan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada Bapak ibu wali murid. Serta kepada para guru yang telah mampu mendampingi putra putri kita. Semoga acara hari ini menjadi proses baik untuk menghanmenghantarkan pendidikan anak-anak kita ke jenjang lebih lanjut,” tuturnya. LULUS : Kepala SDN 1 Mangkujayan Ponorogo, Igut Istrijah saat mengalungkan medali purnawiyata kepada salah satu siswa, di Gedung Sasana Praja Kamis (30/5/2024). Pada kesempatan itu, Igut juga mengucapkan terima kasihnya kepada para wali murid yang telah menyiapkan seluruh rangkaian acara purnawiyata. Sehingga kegiatan tersebut bisa berlangsung dengan sakral dan sukses. Kepada 86 siswanya yang telah lulus, Igut berpesan agar mereka nantinya lebih mandiri dan disiplin dalam proses belajar. Sehingga kedepan mereka tumbuh menjadi pribadi berkarakter, berprestasi dan berakhlak mulia. “Jangan pernah kecewakan orang tua kalian. Apalagi menyakiti hati mereka. Jadilah pembelajar yang baik dan sukses di masa mendatang,” ungkapnya. KHIDMAT : Kepala Dinas Pendidikan Ponorogo, Nurhadi Hanuri saat memberikan sambutan. Kepala Dinas Pendidikan Ponorogo Nurhadi Hanuri yang hadir dalam kegiatan tersebut juga berharap agar para siswa bersiap untuk masuk ke dunia pendidikan lebih lanjut. Yakni ke jenjang SMP sederajat. Berbeda dengan SD, proses pembelajaran di jenjang menengah tentu akan lebih membutuhkan waktu dan disiplin tinggi. “Semua sekolah sama. Yang terpenting adalah disiplin belajar, motivasi tinggi menuntut ilmu. Dengan terus menggali potensi diri, maka kalian akan tumbuh menjadi generasi yang hebat,” himbaunya. Sementara itu, Ketua Komite SDN 1 Mangkujayan, Yudi Santoso mengatakan selama ini sinergitas komite dengan sekolah memang dilakukan secara optimal. Hal itu semata demi kemajuan proses pembelajaran peserta didik. “Kami ikut bangga telah menjadi bagian dari ananda semua dalam meraih cita-cita melalui SDN 1 Mangkujayan ini. Jangan pernah berhenti belajar, teruslah gapai semua cita-citamu,” tuturnya. Selain prosesi pengalungan medali, Purnawiyata Kelas VI tahun 2024 ini sejumlah siswa menunjukkan kepiawaian mereka dalam bidang ekstra kurikuler. Seperti tari tradisional, macapat dan paduan suara yang tampil memukau. (daz) Post navigation Konsisten Cetak Generasi Cerdas Berkualitas, Wasana Warsa SMPN 2 Ponorogo 2024 Panen Prestasi Promosi Paket Wisata Unggulan, Dinas Pariwisata Kulon Progo Yogyakarta Sambangi Ponorogo