bintangpena.com-Ponorogo- Tingginya angka kasus temuan perkara narkotika dan obat-obatan terlarang (narkoba) di Ponorogo disikapi serius kepolisian setempat. Tidak heran jika aparat merazia sedikitnya enam lokasi hiburan malam pada Sabtu (8/7/2023).

Kasat Resnarkoba Polres Ponorogo AKP Akhmad Khusen mengatakan ada enam titik yang menjadi sasaran razia petugas. Meliputi tempat karaoke Aquila PCC dan One Way Jalan Ir. H. Juanda, Link, Milkyway Jalan Gajahmada, Exotic Jalan Jendral Sudirman serta Queen Jalan Trunojoyo.

“Razia ini kami laksanakan untuk menciptakan kondisi yang aman dan guna mengantisipasi peredaran narkoba di wilayah Ponorogo saat ini,” katanya.

NIHIL : Sejumlah aparat kepolisian saat merazia salah satu tempat hiburan malam di Ponorogo, Sabtu (8/7/2023)

Lebih lanjut Kusen menuturkan razia yang melibatkan 22 personel, terdiri dari Kabag Ops KBO Sat Intelkam, serta KBO Resnarkoba dan Kanit Resnarkoba itu pihaknya juga melaksanakan tes urine secara acak. Yakni kepada para pengunjung tempat hiburan.

Sayangnya, meski dilakukan secara berhati-hati aparat tidak menemukan adanya pengunjung yang mengonsumsi atau membawa narkoba maupun barang berbahaya lainnya.

“Kita tidak tahu kondisi di lapangan seperti apa. Yang jelas langkah antisipatif wajib kita lakukan. Karena peredaran narkoba di Ponorogo termasuk lumayan tinggi,” ujarnya.

Hal itu dibuktikan dengan adanya penangkapan sejumlah tersangka pelaku serta pengonsumsi narkoba selama.kurun waktu dua bulan terakhir. Hanya waktu dua bulan yakni April hingga Juni 2023, Satreskoba Polres Ponorogo berhasil membekuk 19 tersangka dari 16 kasus narkoba.

Selain puluhan gram narkotika, polisi juga mengamankan ribuan pil koplo dari tangan para tersangka. (daz)

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You cannot copy content of this page